REPUBLIKA.CO.ID, BEIRUT -- Militer Lebanon, Rabu (12/12), menerima di pangkalan militer Beirut enam helikopter sebagai hibah dari militer AS.
Menurut satu pernyataan yang dikeluarkan oleh Direktorat Panduan Militer, Kepala Staf Angkatan Udara Lebanon Jenderal Ghassan Ghosn menerima hibah itu dari atase militer AS Kolonel David Brener di Kedutaa Besar Amerika di Beirut.
Pernyataan tersebut mengatakan hibah itu diberikan dalam "kerangka kerja program bantuan militer AS buat Angkatan Darat Lebanon", kata Xinhua.
Sementara itu, Marinir Lebanon pekan lalu menerima dari AS dua kapal penjaga pantai dalam kerangka program bantuan.
sumber : Antara
Advertisement