Ahad 16 Dec 2012 01:09 WIB

'Sanksi Kanada tak Pengaruhi Kemajuan Iran'

Bendera Iran/ilustrasi
Foto: politico.ie
Bendera Iran/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, -- Seorang anggota parlemen Iran, Hossein Sobhaninia menyatakan sanksi anti-Iran yang diberlakukan Kanada baru-baru ini tidak akan mampu menghentikan langkah Iran untuk maju dan mandiri.

Sebaliknya, hal itu jusru akan memperkuat Iran.

"Sanksi anti-Iran oleh Kanada dan tindakan apapun yang serupa tidak akan mempengaruhi kemajuan Iran...Justru akan lebih memperkuat tekad bangsa Iran mencapai kemerdekaan dan kemandirian," kata Sobhaninia seperti dikutip dari Press TV, Ahad (16/12).

Sobhania menyatakan, langkah pemerintah Kanada itu merupakan reaksi terhadap kegagalan politik dan sikap kuat Iran terhadap arogansi global.

"Aksi seperti itu merupakan langkah yang biasa diambil oleh Amerika Serikat, Inggris, rezim zionis (Israel) dan sekutu mereka seperti Kanada terhadap Iran yang menunjukkan posisi bermusuhan mereka (terhadap Iran)," tegasnya.

Menteri Luar Negeri Kanada, John Baird, pada 11 Desember kemarin mengumumkan telah menjatuhkan sanksi baru terhadap minyak, gas, pertambangan serta logam asal Iran.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement