Kamis 20 Dec 2012 11:15 WIB

Pemimpin Iran Punya Facebook Juga Lho..

Pemimpin spiritual Iran Ayatollah Ali Khamenei
Foto: AP
Pemimpin spiritual Iran Ayatollah Ali Khamenei

REPUBLIKA.CO.ID TEHERAN -- Facebook dan Twitter memang dilarang di Iran. Tapi, hal ini tidak menghalangi penduduk Iran untuk mencari cara mengakses kedua jejaring sosial tersebut.

Dikutip dari Guardian, Rabu (19/12), Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran, Ayatullah al-Udzma Sayid Ali Khamenei ternyata juga aktif di sosial media. Setelah sebelumnya sempat membuat postingan di Twitter dan Instagram, kini Khamenei juga mulai eksis di Facebook. 

Pengumuman adanya laman Facebook untuk Khamenei disampaikan lewat akun twitter resmi pria berusia 73 tahun ini. Dalam beberapa hari saja, Khamenei langsung kebanjiran ribuan 'likes' dari pengguna Facebook seluruh dunia.

Meski belum ada pernyataan resmi dari Khamenei sendiri terkait eksistensinya di dunia maya, tapi website berita Baztab memastikan akun-akun tersebut resmi dijalankan Pemerintah Iran.

Kehadiran Khamenei di dunia maya ini, sedikit bertolakbelakang dengan kepercayaan sebagaian masyarakat Iran yang menganggap sosial media adalah tabu. Tapi, besarnya dampak perkembangan di dunia maya, akhirnya memaksa juga Iran untuk membuka diri terhadap hal ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement