Jumat 21 Dec 2012 18:30 WIB

Kapan Kiamat Datang? Ini Ramalan Presiden Rusia

Rep: Rr. Laeny Sulistyawati / Red: Citra Listya Rini
Vladimir Putin
Foto: AP/Alexander Zemlianichenko
Vladimir Putin

REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW -- Heboh rumor kiamat yang ditafsirkan Bangsa Maya terjadi pada Jumat (21/12) hari ini menimbulkan berbagai reaksi banyak pihak. Tidak terkecuali Presiden Rusia Vladimir Putin. 

Berbicara kiamat, Putin pun mempunyai ramalan sendiri. Presiden berusia 60 tahun ini berpendapat kiamat baru akan terjadi 4,5 miliar tahun lagi.

"Saya tahu kapan kiamat akan datang, sekitar 4,5 miliar tahun," kata Putin seperti dilansir dari The Telegraph, Jumat (21/12).

Putin menjelaskan, dirinya ingat benar, siklus fungsi matahari adalah tujuh atau 14 miliar tahun dan saat ini (usia bumi) berada di tengah. 

Putin menambahkan, reaktor hanya akan mati, dan kemudian akhir dunia akan datang. Tetapi sampai saat itu, akan ada hal-hal lain yang terjadi pada matahari. Menurut Putin, matahari akan berubah menjadi kerdil berwarna putih.

"Apa yang harus ditakutkan? itu tidak dapat dihindari," ucap Putin ketika ditanya apakah dia takut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement