Jumat 11 Jan 2013 13:49 WIB

Foto Jenazah Usamah Bin Ladin Pun Bikin Cemas AS, Mengapa?

Usamah bin Laden
Foto: AP
Usamah bin Laden

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON---Pemerintahan Presiden Barack Obama, Kamis, mempertahankan keputusannya untuk tidak menerbitkan foto-foto mayat Usamah bin Ladin seraya memperingatkan bahwa penerbitan foto itu dapat menimbulkan "kerusakan serius" pada keamanan nasional.

Pemimpin Al-Qaida itu dibunuh pada Mei 2011 dalam sebuah serangan di Pakistan oleh pasukan komando Amerika Serikat, yang mengambil foto-foto dari target mereka untuk mengkonfirmasi keberhasilan misi mereka.

Beragam media di seluruh dunia berusaha mencari akses ke 52 foto yang diambil selama operasi itu, namun pemerintahan Obama telah menolak, dan memperingatkan bahwa foto-foto itu bisa membangkitkan reaksi marah dan bahkan kekerasan terhadap warga Amerika Serikat.

Pada April tahun lalu, pengadilan menolak tuntutan media dan menerima alasan CIA jika publikasi foto-foto itu dapat membahayakan keamanan nasional.

Sebuah organisasi pengawas konservatif, Judicial Watch, mengajukan banding atas keputusan tersebut, yang akan digelar Kamis, namun Departemen Kehakiman memperingatkan kemungkinan terjadinya "kerusakan besar pada keamanan nasional" jika foto-foto itu diterbitkan.

Tidak segera diketahui kapan pengadilan banding federal akan mengeluarkan keputusannya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement