Senin 14 Jan 2013 05:56 WIB

Iran Dituding Dukung Kelompok Separatis di Yaman

Bendera Iran/ilustrasi
Foto: politico.ie
Bendera Iran/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID,SANAA--Duta Besar Amerika Serikat, Gerald Feierstein menuding Iran bekerja sama dengan kelompok separatis Yaman untuk memperluas pengaruhnya dan mengacaukan kawasan strategis di sekitar Selat Hormuz.

Feierstein menuduh Iran mendukung para pemimpin gerakan separatis Yaman di selatan untuk memisahkan diri dari Yaman. Ia juga menuding Ali Salem al-Beidh merupakan salah satu anggota separatis Yaman.

"Terdapat bukti yang menunjukkan dukungan Iran terhadap gerakan separatis ekstrim al-Hirak di Yaman selatan," kata  Feierstein seperti dilansir Reuters, Ahad, (13/1).

Menurut Feierstein, Ali Salem al-Beidh berada di Beirut dan menerima dukungan keuangan dari pemerintah Iran. "Kami yakin Iran bertanggung jawab atas upaya untuk menggagalkan inisiatif Teluk untuk transisi demokrasi di Yaman dengan mendukung kelompok separatis Yaman,"katanya.

Saat ini, Yaman sedang berperang melawan Alqaidah, pemberontak Syiah di utara, serta separatis Yaman di selatan.

sumber : reuters

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement