REPUBLIKA.CO.ID, KAIRO -- Aparat keamanan menangkap seorang pria yang mencoba memukul Presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad dengan sepatu di Kairo, Rabu (6/2). Rekaman video memperlihatkan pria itu berteriak 'penakut' sambil mencoba memukulkan sepatunya ke Ahmadinejad.
Masih belum jelas motif pelemparan sepatu tersebut. Sejumlah laporan menduga aksi itu sebagai protes terhadap dukungan Iran atas pemerintah Suriah. Demikian laporan yang dilansir BBC.
Pria yang ditangkap itu -berdasarkan aksennya- diyakini warga Suriah dan langsung ditangkap polisi setelah berhasil dilumpuhkan. Upaya pelemparan sepatu ke arah Ahmadijenad terjadi ketika dia sedang meninggalkan masjid Al-Hussein di Kairo.
Di kawasan Timur Tengah, lemparan sepatu dipandang sebagai penghinaan besar. Di luar masjid, empat anak muda memajang plakat yang memprotes dukungan Iran atas Presiden Suriah Bashar al-Assad.
Ahmadinejad berkunjung ke Kairo untuk menghadiri pertemuan organisasi negara-negara Islam, OKI. Ia merupakan pemimpin Iran pertama yang berkunjung ke Mesir sejak Revolusi Islam Iran tahun 1979.