Senin 11 Feb 2013 19:10 WIB

Ini Tweet Terakhir Paus Benediktus

Rep: Erik Purnama Putra/ Red: Fernan Rahadi
Paus Benediktus XVI
Foto: REUTERS
Paus Benediktus XVI

REPUBLIKA.CO.ID,VATIKAN — Pengunduran Paus Benediktus XVI mengagetkan semua pihak, terutama jemaatnya. Meski mengaku kesehatannya terus menurun, namun Paus masih sempat memberikan pelayanan doa kepada umatnya. Dikutip akun Twitter resminya, @Pontifex, pria kelahiran Bayern, Jerman, 16 April 1927 itu terakhir kali berkicau pada Ahad (10/2).

We must trust in the mighty power of God’s mercy. We are all sinners, but His grace transforms us and makes us new. (Kita harus percaya karena kuasa dari rahmat Tuhan. Kita semua berdosa, tetapi kasih karunia-Nya mengubah kita dan memperbarui hidup kita,” kata Paus. Di Twitter versi bahasa Inggris, Paus berkicau sebanyak 34 kali dan memiliki 1,5 juta lebih pengikut.

Paus terlahir dengan nama Joseph Alois Ratzinger, dan terpilih sebagai Paus Gereja Katolik Roma pada 19 April 2005. Dia adalah Uskup Roma, pemimpin Negara Kota Vatikan dan Gereja Katolik Roma termasuk Gereja Katolik Timur dalam komuni dengan Tahta Suci. Dia dilantik sebagai Paus secara resmi saat Misa Pelantikan Paus pada 24 April 2005.

Pada usia 78 tahun, dia adalah Paus tertua yang dilantik dalam 275, tahun terakhir sejak Paus Klemens XII, yang terpilih pada 1730 di usia tiga bulan lebih tua dari Ratzinger. Benediktus XVI merupakan Paus berdarah Jerman pertama sejak Paus Adrianus VI (1522-1523) yang dilahirkan di wilayah bagian Jerman kuno yang sekarang menjadi bagian dari negara Belanda.

 

Paus terakhir yang berasal dari Jerman modern adalah Paus Viktor II yang meninggal pada 1057. Benediktus XVI merupakan Paus Jerman kedelapan dalam sejarah sejak Paus berdarah Jerman pertama Paus Gregorius V. Paus terakhir yang bergelar nama kepausan Benediktus, Paus Benediktus XV, bertugas sebagai dari 1914 hingga 1922 pada masa Perang Dunia I.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement