Kamis 14 Mar 2013 16:13 WIB

Penobatan Paus Bikin Kunjungan Obama ke Israel Dipersingkat

Rep: Nur Aini/ Red: Karta Raharja Ucu
Presiden Barack Obama
Foto: irib
Presiden Barack Obama

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Kunjungan Presiden As, Barack Obama yang dijadwalkan pekan depan kemungkinan dipersingkat karena upacara penobatan Paus.

Vatikan mulai mempersiapkan delegasi tingkat tinggi dalam upacara penobatan Paus baru di paruh kedua pekan depan. Menurut sumber-sumber diplomatik, kedekatan jadwal antara upacara tersebut dengan kunjungan Obama ke Israel bisa memengaruhi hubungan diplomatik keduanya.

Tidak ada protokol yang mengharuskan Amerika atau negara lain mengirim utusannya ke Roma untuk pelantikan Paus. Wakil Presiden biasanya cukup mewakili.

Persiapan upacara di Vatikan bisa memakan waktu tiga atau empat hari. Menurut Haaretz, harus ada waktu untuk memungkinkan delegasi dan ribuan ribu umat datang dari seluruh dunia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement