REPUBLIKA.CO.ID, RIO DE JANEIRO -- Sedikitnya tujuh orang tewas dan enam orang lagi cedera pada Selasa (2/4) ketika satu bus penumpang melaju meloncat dari jalan layang di Kota Rio de Janeiro, Brazil. Demikian kata regu pemadam setempat.
Bus tersebut, bagian dari jalur angkutan kota, melaju melewati penghalang jalan di Brigadeiro Trompowsky Freeway di bagian utara Rio dekat bandar udara internasional.
Kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 04.30 waktu setempat (Rabu, 02.30 WIB). Bus tersebut terjun dari ketinggian empat meter serta mendarat di Brazil Avenue sehingga menimbulkan kemacetan lalu lintas.
"Kami mengkonfirmasi tujuh orang tewas. Lima di antara mereka pria dewasa dan dua lagi perempuan," kata Kolonel Sergio Simoes dari Pertahanan Sipil Rio de Janeiro.
Keenam orang yang cedera dibawa ke rumah sakit untuk dirawat. Sementara, pemerintah menyatakan jumlah korban cedera bisa bertambah karena upaya pertolongan masih berlangsung.
Para pejabat tidak mengetahui apa penyebab kecelakaan tersebut. Tapi, beberapa sumber mengatakan pengemudi bus itu mungkin telah bertengkar dengan seorang penumpang karena masalah ongkos yang belum dibayar saat kecelakaan terjadi.