Jumat 12 Apr 2013 19:58 WIB

Vietnam-Rusia Terus Genjot Kerja Sama Militer

Istana Kremlin, Moskow, Rusia.
Foto: MASHABLE
Istana Kremlin, Moskow, Rusia.

REPUBLIKA.CO.ID, HANOI--Kerja sama militer Vietnam dengan Rusia terus erat dan tumbuh efisien. Kedua negara memandang kemitraan tersebut strategis komprehensif sesuai dengan kebijakan masing-masing..

Pandangan dilontarkan dalam pernyataan bersama Wakil Menteri Pertahanan Vietnam Truong Quang Khanh dan Wakil Direktur Badan Federal Rusia mengenai Kerja Sama Militer VK Dzirkaln.

Kerjasa sama tersebut dibahas dalam pembicaraan di Komite Antar-Pemerintah Vietnam-Rusia untuk Kerja Sama Teknik Militer, yang diselenggarakan di Hanoi pada Kamis (11/4).

Khanh, ketua Sub-komite Vietnam, dan Dzirkaln, ketua Sub-komite Rusia, sepakat bahwa persahabatan dan kerja sama antara kedua negara telah dikonsolidasikan dan dikembangkan.

Mereka juga bertukar pandangan mengenai isu-isu keamanan regional dan internasional yang menjadi perhatian bersama, dan membahas sektor prioritas kerja sama, termasuk kerja sama bilateral tentang teknik militer.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement