Sabtu 18 May 2013 19:26 WIB

Perhiasan 1,4 Juta Dolar AS Raib di Festival Film Cannes

Salah satu perhiasan milik Chopard yang hilang digondol maling
Foto: telegraf
Salah satu perhiasan milik Chopard yang hilang digondol maling

REPUBLIKA.CO.ID,Perhiasan senilai 1,4 juta dolar AS yang akan dipinjamkan ke para bintang di Festival Film Cannes dicuri dari sebuah hotel di Cannes, Perancis. Perhiasan yang tadinya akan dipinjamkan kepada para bintang Festival FIlm tersebut dikabarkan raib dari kamar hotel yang dihuni pegawai perempuan perusahaan perhiasan Swiss, Choppard.

Polisi mengatakan para pencuri mendongkel lemari pengaman dari dinding sebuah kamar hotel yang dihuni pegawai perusahaan perhiasan Swiss, Chopard, yang berkewarganegaraan Amerika. Pegawai perempuan itu sedang tidak berada dalam kamar saat terjadinya pencurian tersebut.

Rabu lalu, model Cara Delevingne serta aktris Julianne Moore dan Frieda Pinto mengenakan perhiasan dari Chopard pada acara pembukaan festival tersebut. Belum jelas apakah perhiasan yang dicuri tersebut merupakan perhiasan yang mereka kenakan saat itu. Yang juga belum diketahui adalah siapa bintang yang rencananya akan mengenakan perhiasan yang hilang tersebut dalam festival itu.

sumber : VOA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement