Selasa 04 Jun 2013 09:24 WIB

Dituduh Syuting Film Porno, 10 Turis Berbikini Ditangkap di Mesir

Rep: Nur Aini/ Red: Fernan Rahadi
Piramida-Piramida Mesir.
Foto: travlang.com
Piramida-Piramida Mesir.

REPUBLIKA.CO.ID, KAIRO -- Seorang petugas keamanan Mesir dikritik setelah menangkap sekelompok turis di sebuah resort Laut Merah pekan ini. Kelompok yang terdiri dari 10 turis tersebut dituduh tengah syuting film porno.

Turis pria dan wanita di Hurghada tersebut tengah menyelam dan merekam kegiatannya ketika dilihat petugas keamanan. Namun, mereka kemudian dibebaskan setelah polisi tidak menemukan pelanggaran hukum dengan kegiatan mereka.

"Turis ini menyelam dan merekam flora dan fauna laut yang indah. Petugas keamanan telah salah menilai situasi karena kurang pengalaman," ujar juru bicara menteri pariwisata Mesir dilansir Al-Arabiya.

Para wisatawan yang semua dari Georgia melakukan pemotretan dengan memakai bikini. Kru tersebut merupakan perwakilan dari reality show "Top Gogo" yang menceritakan kehidupan para model.

"Insiden ini telah berakhir. Polisi dari Hurghada meminta maaf, sementara krus terus bekerja," ujar Duta Besar Georgia untuk Mesir, Suriah, dan Tunisia, Archil Dzuliashvili.

Dalam beberapa bulan terakhir, porno menjadi topik kontroversial di Mesir. Pada November 2012, mantan Jaksa Agung Abdel Meguid Mahmoud mengajukan surat resmi ke kementerian telekomunisi yang berisi langkah-langkah harus diambil untuk melarang situs porno di Mesir. Pekan lalu, gugatan baru diajukan terhadap Presiden Mesir, Muhammad Mursi karena gagal membendung situs porno yang telah dinyatakan dilarang tahun lalu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement