Sabtu 08 Jun 2013 06:40 WIB

Iqbal Asa'd Ingin Jadi Dokter Spesialis Anak

Iqbal Mahmud As’ad, dokter termuda di dunia asal Palestina
Foto: infopalestina.com
Iqbal Mahmud As’ad, dokter termuda di dunia asal Palestina

REPUBLIKA.CO.ID, GAZA -- Iqbal Asa'd, dokter cantik asal Palestina, ditasbihkan sebagai dokter termuda dunia oleh Guinness World Records. Dokter yang baru berusia 20 tahun itu mengaku bercita-cita ingin menjadi dokter spesial anak agar bisa membantu pelayanan kesehatan bagi anak-anak Palestina.

Laporan media Spoort yang dikutip Mi’raj News Agency (MINA) menyebutkan bahwa Iqbal merasakan keinginan untuk belajar dan kemudian kembali untuk mengatasi anak-anak pengungsi Palestina yang kehilangan perawatan kesehatan dasar.

“Saya berniat, insya Allah, untuk mengkhususkan diri dalam Pediatrics, '' katanya. ''Jadi, saya selalu punya waktu bulan Juni untuk klinik Cleveland di Ohio di mana saya bisa diterima untuk bekerja dan belajar sebagai penduduk.''

Iqbal Asa'd akan melakukan perjalanan pada bulan Juni ke Amerika Serikat  (AS) untuk mempelajari ilmu kesehatan anak di Klinik Cleveland di Ohio. Namun, laporan Alray sebagaimana yang dikutip MINA tidak menyebutkan tanggal persisnya.

sumber : www.mirajnews.com
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement