Ahad 07 Jul 2013 08:40 WIB

Bos Mafia Italia 'Most Wanted' Tertangkap di Kolombia

 Roberto Pannunzi (tengah)
Foto: AP/Angelo Carconi
Roberto Pannunzi (tengah)

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Tersangka bos mafia Italia yang digambarkan sebagai raja pedagang obat-obatan terlarang paling dicari di Eropa serta pengimpor obat bius terbesar di dunia, Roberto Pannunzi, ditangkap di Kolombia pada Sabtu dan telah dideportasi ke Italia.

Pannunzi, yang dibanding-bandingkan dengan raja obat-obatan di masa lalu --Pablo Escobar-- oleh pihak berwenang Kolombia, ditangkap di sebuah pusat perbelanjaan di Bogota.

''Ketika tertangkap, ia membawa kartu identitas palsu Venezuela,'' demikian seperti yang diumumkan oleh Kementerian Pertahanan Kolombia melalui jejaring sosial Twitter.

Kementerian itu mengatakan keberhasilan menemukan dan menangkap Pannunzi dimungkinkan atas adanya kerjasama antara badan anti-penyalahgunaan obat-obatan terlarang Amerika Serikat Drug Enforcement Administration (DEA) dan kepolisian Kolombia.

Pannunzi dikait-kaitkan dengan N'drangheta, yaitu sebuah sindikat kejahatan yang sangat kuat dari Calabria, Italia. Dia memiliki hubungan dekat dengan kartel-kartel obat terlarang Kolombia.

Pihak berwenang menuduh Pannunzi telah mengimpor dua ton kokain ke Eropa setiap bulannya. Jaksa penuntut di Calabria, Nicola Gratteri, mengatakan kepada surat kabar harian Italia, Corriere della Sera, Pannunzi adalah "importir kokain terbesar di dunia".

Tak lama setelah ditangkap di Kolombia, Pannunzi langsung dideportasi. Ia tiba pada Sabtu petang di Italia, tempat ia telah dikenai hukuman penjara karena perdagangan obat-obatan terlarang.

Setibanya di bandar udara Fiumiciono di Roma, Pannunzi langsung berada di bawah penahanan kepolisian setempat.

Pannunzi ditangkap pada tahun 2004. Namun, ia berhasil melarikan diri dari penahanan pada tahun 2010 ketika ia berada di sebuah rumah sakit di Roma.

sumber : Antara/Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement