Advertisement
Jumat 16 Aug 2013 06:30 WIB

Militan Bunuh Tujuh Prajurit Mesir di Sinai

Tentara Mesir berpatroli di sebuah kendaraan lapis baja yang didukung oleh helikopter tempur di Sheikh Zuweyid, Sinai Utara, Mesir.
Foto: AP
Tentara Mesir berpatroli di sebuah kendaraan lapis baja yang didukung oleh helikopter tempur di Sheikh Zuweyid, Sinai Utara, Mesir.

REPUBLIKA.CO.ID, KAIRO -- Militan di Semenanjung Sinai, Mesir, Kamis (15/8) waktu setempat membunuh tujuh prajurit dalam serangan terhadap sebuah pos pemeriksaan. Demikian kata beberapa pejabat keamanan.

''Prajurit-prajurit itu tewas ketika orang-orang bersenjata melakukan serangan dengan naik dua mobil,'' kata pejabat-pejabat itu.

Kelompok bersenjata itu menyerang tenda pasukan di pos pemeriksaan dekat kantor polisi di kota El-Arish di Sinai utara.

Wilayah utara semenanjung itu dilanda kekerasan militan sejak militer menggulingkan Presiden Muhammad Mursi pada 3 Juli.

Serangan di Sinai itu terjadi sehari setelah Mesir diguncang kerusuhan yang menewaskan lebih dari 500 orang setelah polisi menindak para loyalis presiden terguling Mursi.

sumber : Antara/AFP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement