Selasa 03 Sep 2013 17:17 WIB

Cina Tutup Lebih dari 270 Situs Porno

Hindari situs porno/ilustrasi
Hindari situs porno/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING -- Pemerintah Cina telah menutup 274 situs internet ilegal yang mengandung konten pornografi dan kekerasan sejak pertengahan Juli. Demikian pernyataan resmi yang disampaikan Kantor Informasi Internet Cina, Selasa (3/9) waktu setempat.

Pihak berwenang juga mendenda lebih dari 300 situs internet yang beroperasi secara ilegal, kata sebuah pernyataan dari kantor. Beberapa instansi pemerintah bersama-sama meluncurkan kampanye pada pertengahan Juli untuk mengurangi akses anak-anak terhadap informasi yang berpotensi berbahaya selama liburan musim panas, kata pernyataan itu.

Sejumlah besar situs internet tidak terdaftar atau terdaftar dengan informasi palsu, sementara beberapa dari mereka menyamar dengan mencuri nama domain dan server dari beberapa situs internet yang sepi, kata pernyataan itu. Selain menyebarkan pornografi dan kekerasan, beberapa situs juga tertangkap menyebarkan informasi medis palsu.

sumber : Antara/Xinhua
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement