Selasa 24 Sep 2013 07:23 WIB

Duh Ada Anak 4 tahun di Pusat Penitipan Anak Simpan Paket Sabu

Red:
Sabu
Sabu

PERTH -- Otoritas kepolisian dan perlindungan anak Perth dipanggil setelah seorang anak berusia 4 tahun di pusat perawatan anak kedapatan menyimpan satu paket Methampetamine alias Sabu.

Seorang staf dari pusat perawatan anak Tuart Hill di Jalan Utama, Taman Osborne, Perth langsung menghubungi polisi setempat setelah menemukan sebuah kantong berisi serbuk kristal berwarna putih.

Tes uji narkoba yang dilakukan kepolisian setempat memastikan serbuk kristal itu adalah zat methamphetamine, salah satu jenis narkoba yang dikenal dengan sebutan sabu.

Aparat kepolisian dan Departemen Perlindungan Anak saat ini tengah memintai keterangan orang tua dari anak tersebut. Perwakilan pengelola Pusat Perawatan Anak itu mengatakan insiden ini sangat mengecewakan, namun pihaknya mengapresiasi stafnya yang mengikuti prosedur dengan baik dalam mengelola insiden ini.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ABC News (Australian Broadcasting Corporation). Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ABC News (Australian Broadcasting Corporation).
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement