REPUBLIKA.CO.ID, NUSA DUA -- Presiden Rusia, Vladimir Putin menyempatkan diri memberikan sedikit komentarnya mengenai ketidakhadiran Presiden Amerika Serikat (AS), Barack Obama, dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia Pacific Economic Cooperation (APEC) di Nusa Dua, Bali.
Menurutnya, ketidakhadiran Obama mempunyai alasan sangat kuat. “Saya berharap Presiden Obama bisa menyelesaikan persoalan dalam negerinya. Saya juga berharap AS bisa keluar dari krisis secepat mungkin,” ujar Putin dalam forum APEC CEO Summit 2013, Senin (7/10).
Putin melihat politik dalam negeri AS sedang dalam kondisi yang sulit. Menurutnya, jika dia berada dalam posisi Obama, dia juga tidak akan datang atau bepergian ke luar negeri.
“Jika negara berada dalam posisi sulit, pemimpin manapun tidak akan bepergian ke luar negeri. Semoga kekuatan politik AS bisa menyelesaikan persoalan ini,” ujar Putin.
Putin menilai, ekonomi AS adalah ekonomi terbesar di dunia. Banyak negara bergantung pada stabilisasi dolar AS sebagai mata uang terbesar di dunia.