REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR SERI BEGAWAN -- Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, John Kerry, Kamis (10/10) mengumumkan menunda kunjungannya ke negara sekutu AS, Filipina, karena badai.
Ini menjadi kunjungan paling akhir dari usaha Amerika Serikat untuk mempererat hubungan dengan Asia.
"Karena keputusan para pilot kami dan badai yang datang mendekat, kami menunda perjalanan yang sudah direncanakan ke Filipina," ujar Kerry kepada para wartawan ketika menghadiri pertemuan puncak Asia di Brunei Darussalam.
sumber : Antara/AFP
Advertisement