Ahad 20 Oct 2013 16:15 WIB

Kebakaran Lahan di Australia Memburuk

Rep: Nur Aini/ Red: Djibril Muhammad
Kebakaran hutan
Foto: blogspot
Kebakaran hutan

REPUBLIKA.CO.ID, NEW SOUTH WALES -- Kebakaran lahan di Australia memburuk. Pejabat setempat memperingatkan bahaya dari kondisi kebakaran terburuk dalam 40 tahun tersebut.

Lebih dari 200 rumah hancur dan 120 lainnya rusak akibat kebakaran yang terjadi di seluruh negara bagian New South Wales. Cuaca hangat dan kering awal pekan ini serta angin tinggi memperburuk kebakaran.

Wilayah terburuk dari kebakaran di Blue Mountains, sebelah barat Sydney, menjadi kota kegelapan karena gumpalan asap dan abu yang memenuhi langit. Satu orang dilaporkan tewas.

Pejabat di Layanan Pemadam Kebakaran, Shane Fitzsimmons mengatakan beberapa hari ke depan akan menjadi hari sulit bagi petugas pemadam.

"Kami punya risiko yang belum pernah terjadi sebelumnya di wilayah Blue Mountains dan masyarakat Hawkesbury sepanjang pekan ini," ujarnya dilansir Al-Jazeera.

Peringatan darurat dikeluarkan untuk desa Mauntains Blue Bell pada Ahad (20/10) pagi. Warga diminta mengungsi atau mencari perlindungan. Asisten komisioner polisi, Alan Clarke mengatakan perintah mengungsi akan diberikan ke sejumlah wilayah.

Dia juga mengatakan polisi akan melakukan evakuasi paksa jika dianggap perlu. Kebakaran hutan sering terjadi di musim panas Australia pada Desember-Februari. Namun, suhu kering yang tidak biasa dan musim dingin yang hangat telah membuat kebakaran mulai lebih awal.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement