Selasa 26 Nov 2013 16:40 WIB

Singapura Sambut Positif Kesepakatan Nuklir Iran

Instalasi Nuklir Iran
Foto: AP
Instalasi Nuklir Iran

REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA -- Singapura menyambut baik kesepakatan yang dicapai antara kelompok P5+1 dan Iran mengenai program nuklir Teheran pada Minggu. Seorang juru bicara Departemen Luar Negeri mengatakannya dalam sebuah pernyataan.

"Kami menyambut perkembangan yang signifikan ini. Ini adalah langkah pertama tetapi penting. Kami berharap ini akan mengarah pada kesepakatan komprehensif yang sepenuhnya akan mengatasi kekhawatiran masyarakat internasional atas sifat program nuklir Iran,'' kata sang jubir tersebut.

Singapura juga menyambut penandatanganan Pernyataan Bersama mengenai Kerangka Kerja sama antara Iran dan Badan Energi Atom Internasional pada 11 November. Sebuah resolusi awal semua isu yang beredar adalah demi kepentingan Iran, kawasan terdekatnya, dan masyarakat internasional.

Dilaporkan bahwa Iran telah setuju untuk mengekang beberapa kegiatan nuklirnya dengan imbalan sekitar tujuh miliar dolar AS dalam bantuan sanksi.

Kesepakatan itu dicapai pada Minggu setelah empat hari perundingan antara Iran dan perwakilan dari negara-negara kelompok P5+1 yang terdiri dari Amerika Serikat, Inggris, Rusia, Cina, Prancis dan Jerman.

sumber : Antara/Bernama-0ANA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement