Senin 09 Dec 2013 17:58 WIB

Kafe Dibom, 11 Tewas

Aksi kekerasan masih terus melanda Irak.
Foto: EPA/STR
Aksi kekerasan masih terus melanda Irak.

REPUBLIKA.CO.ID, BAQUBA -- Sebuah bom mobil di dekat satu kafe di Irak tengah menewaskan 11 orang pada Senin. Ledakan di kota Buhruz, selatan Baquba, tersebut juga melukai 22 orang.

Gerilyawan telah menyerang puluhan kafe di Irak dalam beberapa bulan terakhir. Beberapa daerah ramai lainnya berulang kali ditargetkan seperti pasar dan masjid meskipun peningkatan langkah-langkah keamanan diberlakukan oleh pihak berwenang.

Kekerasan di Irak telah mencapai tingkat yang belum pernah terjadi sejak 2008 ketika negara itu hanya muncul dari periode pembunuhan brutal sektarian yang merajalela.

Para pejabat telah menunjuk jari pada gerilyawan yang berkaitan dengan Alqaidah yang digalakkan oleh perang saudara di negara tetangga Suriah.

Tetapi, para pengulas dan diplomat mengatakan pemerintah belum berbuat cukup untuk mengatasi masalah-masalah dalam negeri yang mendasari pemicu kekerasan.

Kehidupan adalah anugerah berharga dari Allah SWT. Segera ajak bicara kerabat, teman-teman, ustaz/ustazah, pendeta, atau pemuka agama lainnya untuk menenangkan diri jika Anda memiliki gagasan bunuh diri. Konsultasi kesehatan jiwa bisa diakses di hotline 119 extension 8 yang disediakan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Hotline Kesehatan Jiwa Kemenkes juga bisa dihubungi pada 021-500-454. BPJS Kesehatan juga membiayai penuh konsultasi dan perawatan kejiwaan di faskes penyedia layanan
sumber : Antara/AFP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement