Sabtu 25 Jan 2014 21:05 WIB

Inggris: Siapa Pun yang Kembali dari Suriah Akan Ditahan

Militan Suriah
Foto: Al Alam
Militan Suriah

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Peringatan keras dikeluarkan oleh pemerintah Inggris. Siapa pun yang bepergian dari negara itu ke Suriah akan menghadapi penahanan sekembalinya. Kepala Polisi Inggris mengeluarkan pernyataan itu pada Sabtu (25/1), seraya menyatakan tindakan itu dilakukan dengan kecemasan mereka berpotensi memberi ancaman teror kepada Inggris.

Kepala polisi Manchester, Peter Fahy, yang memimpin Asosiasi Kepala Polisi  'untuk strategi pencegahan kontrateror', menyatakan ada 'keprihatinan besar' mengenai orang-orang yang bepergian ke Suriah untuk ikut bertempur dalam perang sipil di sana.

Sejumlah 16 orang telah ditahan atas dugaan serangan teror  pada bulan ini saja setelah kembali dari Suriah, dibanding dengan 24 orang yang ditahan selama tahun lalu pada 2013, demikian lapor BBC.

"Suriah adalah tempat yang luar biasa berbahaya dan Anda akan ditahan dan ditahan diperbatasan bila Anda mencoba pergi ke sana atau kembali (dari sana)," ujar Fahy kepada BBC radio.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement