Jumat 07 Feb 2014 14:57 WIB

Delegasi IAEA Tiba di Teheran Bahas Nuklir Iran

Instalasi Nuklir Iran
Foto: AP
Instalasi Nuklir Iran

REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN -- Juru bicara Organisasi Energi Atom Iran (AEOI), Behrouz Kamalvandi, Kamis mengumumkan bahwa delegasi Badan Energi Atom Internasional (IAEA) akan memulai kunjungan ke Teheran pada Jumat ini.

Delegasi, termasuk Kepala IAEA Departemen Perlindungan Tero Varjoranta, akan mengadakan pembicaraan dengan duta besar Iran untuk badan pengawas nuklir PBB Reza Najafi dan Direktorat Jenderal AEOI untuk pengamanan Mohammad Amiri.

''Pembicaraan akan kedua pihak akan fokus pada pelaksanaan enam pasal perjanjian kerangka kerja yang dicapai oleh Iran dan IAEA pada November lalu,'' kata Kamalvandi dalam pernyataan yang dikutip oleh kantor Fars News.

''Sementara itu, setelah kemajuan baru-baru ini dicapai dengan Iran, sekarang saatnya untuk menangani isu-isu lebih sulit dalam hal program nuklir negara itu,'' kata kepala badan pengawas nuklir Perserikatan Bangsa Bangsa dalam satu wawancara.

"Kami mulai dengan langkah-langkah praktis dan mudah diterapkan. Kemudian kita beralih ke hal-hal yang lebih sulit," kata Yukiya Amano, direktur jenderal Badan Energi Atom Internasional (IAEA).

"Kita tentu ingin memasukkan isu-isu dengan dimensi militer mungkin pada langkah ke depan. Kita telah membahas hal itu dan akan terus membahas hal itu pada pertemuan berikutnya antara IAEA dan Iran pada 8 Februari," katanya.

sumber : Antara/KUNA-0ANA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement