Clock Magic Wand Quran Compass Menu

Ratusan Orang Serbu Gerai McDonald's di Vietnam

Rep: Halimatus Sa'diyah
McDonalds
McDonalds

REPUBLIKA.CO.ID, SAIGON -- Perusahaan waralaba McDonald's membuka gerai pertama mereka di kota Ho Chi Minh City atau yang dikenal dengan nama Saigon pada Sabtu, (8/2). Pada hari pertama dibuka, restoran yang menyajikan makanan cepat saji itu langsung diserbu ratusan orang.

Sponsored
Sponsored Ads

Hak waralaba McDonald's di Vietnam dikantongi oleh pengusaha setempat Henry Nguyen. Dia merupakan menantu Perdana Menteri Nguyen Tan Dung yang pernah bekerja di restoran McDonald's di Amerika ketika masih remaja. Henry juga merupakan pendiri perusahaan pariwisata dan makanan Good Display Hospitality dan mengelola perusahaan investasi IDG Ventures Vietnam.

Henry mengaku selalu bermimpi membuka restoran McDonald's sejak pulang ke negaranya lebih dari satu dekade lalu. Sebab, jaringan makanan internasional yang ada di Vietnam baru ada Starbucks, Subway, Burger King, dan KFC.

Scroll untuk membaca

McDonald's disebut-sebut sebagi simbol Kapitalisme Amerika. Sementara Vietnam merupakan negara yang menganut aliran Komunis.

sumber : BBC

Berita Terkait

Berita Terkait

Rekomendasi

Republika TV

>

Terpopuler

>