Kamis 13 Feb 2014 11:52 WIB

Dorr! Dua Tentara Amerika Ditembak di Afghanistan

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Citra Listya Rini
Tentara Amerika (illustrasi)
Foto: reuters/carlo allergi
Tentara Amerika (illustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, KABUL -- Dua pasukan militer Amerika tewas ditembak di timur Afghanistan, Rabu (12/2). Sedangkan empat tentara Amerika lainnya mengalami luka-luka.

Dilansir dari Reuters, pejabat berwenang mengatakan pelaku penembakan menggunakan seragam militer Afghanistan. Lanjutnya, penembakan itu terjadi di Provinsi Kapisa, utara Kabul. 

NATO sendiri menyatakan dua pasukan asing telah ditembak mati, namun pihaknya tidak menyebutkan asal negaranya. Pejabat pertahanan Amerika mengatakan kedua prajurit yang tewas merupakan warga Amerika serta empat prajurit lainnya juga terluka. 

Serangan dari dalam pasukan itu pertama kalinya terjadi pada tahun ini. Tahun lalu, insiden serupa terjadi sebanyak 10 kali dan menewaskan 15 prajurit keamanan internasional ISAF. Akibatnya, NATO pun menunda semua kegiatan gabungan di Afghanistan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement