Sabtu 15 Feb 2014 22:01 WIB

Merkel Berminat Kerja Sama Militer dengan Prancis

Kanselir Jerman Angela Merkel
Kanselir Jerman Angela Merkel

REPUBLIKA.CO.ID, BERLIN -- Kanselir Angela Merkel Sabtu mengatakan bahwa Jerman ingin meningkatkan kerja sama militer dengan Prancis, khususnya di daerah-daerah Afrika yang dilanda perang, menjelang pertemuan kabinet bersama pekan depan.

"Saya setuju dengan Presiden Prancis Francois Hollande yang kita ingin gunakan pertemuan Franco-Jerman untuk membahas proyek-proyek baru ... terutama di bidang keamanan dan khususnya di Afrika," kata Merkel dalam pidato mingguannya.

"Lebih konvergensi adalah mungkin", terutama dalam hal bekerja sama di Mali atau Afrika Tengah," kata kanselir menambahkan.

Awal bulan ini, pemerintah Jerman menyetujui peningkatan jumlah tentara yang dikirim ke Mali yang dikoyak krisis sebagai bagian dari misi yang dipimpin Uni Eropa untuk melatih tentara nasional guna memerangi ekstrimis Islam.

Hingga 250 tentara Bundeswehr sekarang bergabung dalam misi tersebut, naik dari saat ini 180.

Menteri Pertahanan Ursula von der Leyen juga mengatakan dia mengharapkan untuk mengirim Airbus pelayanan medis untuk mendukung misi Prancis di Republik Asia Tengah yang didera perang.

Menteri Prancis dan Jerman akan bertemu pada Rabu di Paris untuk pertemuan reguler kedua pemerintah.

sumber : Antara/AFP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement