Ahad 16 Feb 2014 04:24 WIB

Obama Habiskan Libur Main Golf

Di hari liburnya Obama memilih bermain golf bersama teman masa kecilnya.
Foto: Charles Dharapak/AP
Di hari liburnya Obama memilih bermain golf bersama teman masa kecilnya.

REPUBLIKA.CO.ID, RANCHO MIRAGE -- Presiden juga butuh bersantai pada hari liburnya. Barrack Obama pun menghabiksn libur Hari Presiden dengan bermain golf bersama teman-temannya.

Obama dilaporkan berada di Sunnylands, sebuah kawasan di Kalifornia selatan yang telah menjadi semacam Camp David di kawasan barat Amerika. Tempat ini dibangun oleh filantropis Walter dan Leonore Annenberg.

Juni tahun lalu, Obama mengajak Presiden Cina Xi Jinping ke tempat peristirahan yang luasnya mencapai 80 hektare itu. Setelah menikmati pengalamannya bersama Jinping, Obama membawa Raja Jordania, Abdullah, pada Jumat malam lalu, untuk menikmati percakapan selama lebih dari dua jam. Keduanya berbincang tentang Suriah dan Timur Tengah sembari makan malam.

Setelah sang raja bertolak ke negaranya, dan istri Obama serta anak-anaknya berada di Aspen Colorado untuk bermain ski, Obama menggunakan Sunnylands untuk bercengkerama dengan teman-temannya. Seperti yang dilakukannya tahun lalu di Florida.

Pada Sabtu (15/2), Obama bermain golf dengan tiga teman masa kecil di Hawaii. Mereka adalah Bobby Titcomb, Greg Orme, dan Michael Ramos. Sunnylands memiliki lapangan golf nine-hole yang bisa dimainkan hingga 18 holes. Penjagaan ketat tampak menutup area sekitar kompleks.

Bukan hanya Obama yang menyukai liburan di Sunnylands. Mantan Presiden AS Richard Nixon datang ke tempat ini setelah berhenti dari jabatannya akibat skandal Watergatte. Sementara penyanyi Frank Sinatra menikahi istri keempatnya Barbara di Sunnylands pada 1976.

 

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement