Selasa 04 Mar 2014 14:39 WIB

Kuwait Kutuk Keras Pemboman Teroris di Bahrain

bom kembali meledak.
bom kembali meledak.

REPUBLIKA.CO.ID, KUWAIT -- Kuwait mengutuk keras pemboman "tercela" teroris di Bahrain Senin yang menewaskan tiga polisi dan melukai beberapa orang lainnya, kata satu sumber Kementerian Luar Negeri.

Aksi teroris pengecut ini, yang berlangsung di Kabupaten Daih, ditolak oleh semua agama dan hukum, kata sumber itu dalam satu pernyataan.

Dia mengatakan, serangan bom ditujukan untuk merusak keamanan dan stabilitas Bahrain, serta meneror orang.

Sumber itu menegaskan, Kuwait percaya bahwa upaya anti-terorisme internasional harus di lipat duakan.

Dia menegaskan kembali dukungan penuh Kuwait kepada Bahrain.

Sumber itu menyampaikan belasungkawa kepada keluarga korban, dan mendoakan agar cepat sembuh bagi korban terluka.

Sementara itu Jordania juga mengutuk serangan bom di Bahrain tersebut.

Jordan mengutuk keras serangan teroris di Bahrain pada Senin yang menewaskan tiga polisi.

Menteri Negara Urusan Media dan Juru Bicara Pemerintah Mohammad Al-Momani menolak segela bentuk terorisme yang menargetkan Bahrain dan rakyatnya.

Dia mengutuk keras serangan teroris di Kabupaten Daih itu.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement