Ahad 09 Mar 2014 00:10 WIB

Singapura Tawarkan Bantuan Pencarian Korban Malaysia Airlines

Rep: Amri Amrullah/ Red: Nidia Zuraya
Counter maskapai Malaysia Airlines di Bandara Internasional Kuala Lumpur.
Foto: AP/Lai Seng Sin
Counter maskapai Malaysia Airlines di Bandara Internasional Kuala Lumpur.

REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA -- Negara pulau Singapura menawarkan pencarian korban kecelakaan Malaysia Airlines yang hilang menggunakan Kapal Selam milik angkatan lautnya.

Menteri Pertahanan Singapuran, Ng Eng Hen mengatakan Singapura akan mengirimkan kapal selam sebagai bantuan dukungan dan penyelamatan membantu pencarian korban Malaysia Airlines penerbangan MH370 yang hilang.

"Kami memiliki kapal yang dilengkapi untuk melakukan pencarian di bawah air dan dapat membantu dalam pencarian ini, dan mampu membantu operasi pencarian korban dari kapal selam," katanya  Sabtu (8/3) malam.

Ng mengatakan ia telah berbicara dengan Menteri Pertahanan Malaysia Hishammuddin Hussein tentang tawaran pencarian korban menggunakan kapal selam tersebut. Dan kepala angkatan laut Singapura dan Malaysia akan bekerjasam melakukan rincian penyebaran lokasi korban.

Angkatan Laut Republik Singapura sebelumnya telah mengirimkan Hercules C130, sebuah pesawat angkut yang berfungsi sebagai bantuan pencarian korban. Juru bicara Kementerian Pertahanan Singapura memastikan pesawat Hercules C130 ini telah lepas landas pada Sabtu siang menuju lokasi pencarian korban.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement