Selasa 11 Mar 2014 06:08 WIB
Tragedi MH370

"Sudah Lebih dari 72 Jam, Dimana Kau Ayah?"

Rep: Meilani Fauziah/ Red: A.Syalaby Ichsan
Rosmah Mansor (left), wife of Malaysian Prime Minister Najib Razak, cries with family members of passengers on the missing Malaysia Airlines flight MH370, at a hotel in Putrajaya March 9, 2014.
Foto: Reuters/Zulfadli Zaki
Rosmah Mansor (left), wife of Malaysian Prime Minister Najib Razak, cries with family members of passengers on the missing Malaysia Airlines flight MH370, at a hotel in Putrajaya March 9, 2014.

REPUBLIKA.CO.ID, Kesedihan masih menaungi keluarga korban yang hilang bersama pesawat Malaysia Airlines (MAS) MH370. Pesawat ini seharusnya mengantar para penumpangnya dari Kuala Lumpur ke Beijing.

Melalui akun twitter-nya, Maria Elizabeth Nari berseru agar ayahnya, Andrew Nari agar cepat pulang. Ayahnya bekerja sebagai kepala pelayan di MH370 tersebut. "Sudah lebih dari 72 jam. Dimana kau ayah?," katanya seperti yang dikutip Bernama .com, Selasa (11/3).

Tweet senada memenuhi timeline Maria saat ini . Ia juga sempat mencantumkan foto keluarga yang menggambarkan suasana ulang tahun. Maria berkali-kali mengatakan bahwa seluruh keluarganya masih menunggu Andrew pulang dan mencoba berpikir positif. Namun ia mengaku sudah sudah lelah lahir, batin dan pikiran.

Warga twitter pun menyambut keresahan Maria dengan melakukan retweet. Lebih dari 62 ribu kali tweetnya diulangi pengguna twitter lain. Akun twitter bernama @Gorgxous_ ini telah diikuti 31 ribu follower.

Pencarian hilangnya pesawat jenis Boeing 777-200 ini masih terus dilakukan tim penyelidikan yang terdiri dari berbagai negara. Setidaknya, 10 negara terjun menyusuri luasnya Laut Cina Selatan untuk mencari bekas puing reruntuhan pesawat yang mungkin saja jatuh. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement