Rabu 12 Mar 2014 09:57 WIB

Tahun Ini, Ekonomi Inggris Jadi yang Terkuat di Antara Anggota G7

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Bilal Ramadhan
Kawasan Albert Dock, Liverpool, Inggris
Foto: ROL/Sadly Rachman
Kawasan Albert Dock, Liverpool, Inggris

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON-- Pemulihan ekonomi Inggris akan menjadi yang terkuat di antara negara G7 lainnya selama semester pertama 2014, menurut prediksi terbaru dari  the Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD).

Tingkat pertumbuhan ekonomi tahunan Inggris diperkirakan mencapai 3,3 persen tahun ini, melampaui Amerika Serikat, Jepang, Jerman, Prancis, Italia, dan Kanada. The National Institute of Economic and Social Research  memperkirakan ekonomi negara ini akan tumbuh 0,8 persen dalam tiga bulan hingga Februari 2014.

Pendapatan domestik bruto (PDB) Inggris akan terus naik mencapai puncaknya. The British Chambers of Commerce atau Kamar Dagang Industri (Kadin) Inggris juga memproyeksikan PDB Inggris akan mencetak rekor baru dalam tiga bulan hingga Juli 2014.

"Negara-negara berkembang saat ini menguasai lebih dari setengah ekonomi dunia. Itu berarti pertumbuhan global akan moderat dalam waktu dekat," tulis OECD dalam laporannya, dilansir dari the Guardian, Rabu (12/3).

Proyeksi lainnya menunjukkan bahwa pertumbuhan ekonomi negara maju pada semester pertama tahun ini akan sedikit lebih lambar dibandingkan semester kedua 2013, namun jauh lebih baik dibandingkan semester kedua 2012 dan semester pertama 2013. Ekonomi AS diperkirakan akan tumbuh 1,7 persen dikuartal pertama 2014 dan 3,1 persen dikuartal kedua 2014.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement