Selasa 25 Mar 2014 03:43 WIB

Disewa Tim Ferrari, Kelurga Korban MH370 Hengkang dari Hotel

Rep: fuji pratiwi/ Red: Muhammad Hafil
Papan duka hilangnya Malaysia Airlines MH370.
Foto: Lai Seng Sin/AP
Papan duka hilangnya Malaysia Airlines MH370.

REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR--Keluarga korban MH370 terpaksa pindah dari hotel Cyberview Resort dan Spa di Kuala Lumpur. Sebab hotel yang mereka tempati telah dipesan salah satu tim balap Formula 1 (F1), Ferrari.

Keluarga korban sangat kecewa, ditambah lambatnya kemanjuan perncarian pesawat yang hilang sejak 8 Maret lalu itu.

''Malaysia mengatakan tidak ada ada pecahan, tak ada pembajakaan atau pendaratan darurat. Lalu mengapa mereka masih mencari pesawat di laut?'' kata salah seorang keluarga emosi dalam potongan berita NBC, Senin (24/3).

Dengan tegas ia mengatakan keluarga korban tidak bodoh. Tindakan apa yg mereka lakukan, Malaysia tak bisa jelaskan apa yang terjadi.

Sementara itu, bos F1 Bernie Eccelstone menyatakan simpatinya atas keluarga korban. Tapi memindahkan hotel yang telah dipesan bukanlah keputusan mudah. ''Saya sangat, sangat menyesal atas ini,'' kata Eccelstone.

''Mereka baik saja. Kami akan menangani mereka dengan baik. Mereka bisa memahami. Alasan pemindahannya jelas, karena F1,'' kata Menteri Transportasi Malaysia Hishammuddin Hussein, seperti dilansir Sydey Morning Heral, Senin (24/3).

Perhelatan balap bergengsi F1 akan berlangsung di Malaysia akhir pekan ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement