REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, John Kerry, mengatakan akan bertemu dengan Menteri Luar Negeri Rusia, Sergei Lavrov, pekan depan di Eropa. Pertemuan digelar di tengah ketegangan kian memuncak atas intervensi Kremlin di Ukraina.
"Kami setuju untuk bertemu segera di Eropa pekan depan," kata Kerry kepada parlemen AS sehari setelah Washington mengatakan ingin melihat pembicaraan segiempat antara Amerika Serikat, Rusia, Ukraina dan Uni Eropa dalam 10 hari mendatang untuk menemukan cara meredakan ketegangan di Ukraina timur.
Amerika Serikat mengatakan ingin melihat pembicaraan antara Washington, Rusia, Ukraina dan Uni Eropa untuk mencari cara menenangkan krisis politik di Ukraina.
Juru bicara Departemen Luar Negeri AS, Jen Psaki, mengatakan Kerry telah membahas pembicaraan segiempat melalui telepon dengan rekan Lavrov.
Tetapi, dia juga menggemakan peringatan sebelumnya bahwa Washington melihat tangan Moskow di balik beberapa kerusuhan di timur Ukraina di mana separatis pro-Kremlin menduduki gedung-gedung pemerintah.
"Dia menyampaikan kepada Menlu Lavrov bahwa Amerika Serikat mengawasi selama 24 jam peristiwa terakhir di Kharkiv, Donetsk, Lugansk dan Mariupol dengan keprihatinan besar dan mencatat bahwa itu tidak tampak sebagai peristiwa yang spontan," kata Psaki.