REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Presiden Barack Obama dan Michelle Obama mengenang Frankie Knuckles dalam sebuah surat yang diberikan kepada keluarga sang musisi.
Knuckles, seseorang yang dijuluki ‘Godfather House Music’, meninggal pada 31 Maret 2014 karena komplikasi diabetes. Nama Knuckles yang meninggal dalam usia 59 tahun sudah dikenal sejak terjun ke dunia hiburan Chicago di era 1980an.
Surat dari Presiden Obama disebarkan oleh teman dekat Knuckles di Facebook pribadinya, DJ David Morales, pada Selasa (22/4).
“Karya Frankie selalu membuka pikiran dan membawa orang-orang dalam suasana kebersamaan,” seperti yang tertulis di surat Obama tertanggal 17 April 2014. “Dia adalah seorang perintis di bidangnya dan warisannya tinggal di kota Chicago dan lantai dansa seluruh dunia.”
Dalam surat juga ditulis bahwa upacara peringatan Frankie sangat menguras emosional. Untuk teman, keluarga dan Gubernur yang berbicara tentang kepergian Frankie tentang banyak dampak yang dia berikan untuk sesamanya.
“Kamu tahu, kau adalah ‘Legenda Sejati’ ketika kau menerima surat ini,” tulis DJ David seperti mengacu pada surat Obama.
Seperti dilansir dari Aceshowbiz, Knuckles lahir di Bronx, New York, tahun 1955. Dia mulai menjadi DJ pada awal tahun 1970.
Dia termasuk orang yang memberikan kontribusi dalam perkembangan dan penyebaran musik dansa elektronik. Beberapa hits populernya termasuk ‘Your Love’, ‘Baby Wants to Ride’ dan ‘Tears’.