REPUBLIKA.CO.ID, ALQUDS -- Yayasan Wakaf Al Aqsha menegaskan pihaknya berdiri bersama para penjaga masjid Al Aqsha. Yayasan siap menyokongnya, termasuk para pegawai dan pekerja di panitia kemakmuran masjid Al Aqsha, dalam menghadapi penjajah zionis Israel dan serangan mereka yang berulang-ulang terhadap masjid Al Aqsha.
Yayasan Al Aqsha memperingatkan adanya upaya zionis yang menargetkan para penjata dan pegawai masjid Al Aqsha.
Yayasan Al Aqsha menyerukan agar disediakan perlindungan bagi seluruh penjaga masjid Al Aqsha. Mereka harus disokong dengan semua sarana ketahanan dalam menghadai serangan zionis.
''Pihak-pihak zionis masih menargetkan penjaga masjid Al Aqsha secara terus-menerus,'' kata Yayasan seperti dikutip dari Infopalestina pada Rabu (30/4).
''Mereka terus memanggil sejumlah penjaga masjid ke pusat-pusat interogasi, yang kadang-kadang dikeluarkan perintah untuk mencegah dan mendeportasi mereka dari masjid Al Aqsha,'' katanya. ''Kadang-kadang juga ada upaya penyerangan secara fisik dan kata-kata.''