REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Setidaknya 78 orang cedera di Seoul Jumat (2/5) setelah dua kereta subway bertubrukan. Media lokal melaporkan tidak ada korban yang mengalami cedera serius.
YTN mengatakan salah satu kereta subway keluar dari jalur akibat tubrukan tersebut. Para penumpang pun keluar dan berjalan kaki di pinggir rel untuk mencari keselamatan. Sementara itu para pejabat pemerintah mengatakan orang-orang cedera karena berusaha melompat dari kereta yang bertabrakan tersebut.
Kejadian itu terjadi di saat Korea Selatan masih digemparkan oleh insiden feri yang mengenaskan. Pada peristiwa tersebut lebih dari 300 orang tewas dan hilang.
Advertisement