Jumat 09 May 2014 04:36 WIB

Gempa Meksiko Runtuhkan Jembatan

Rep: c54/ Red: Mansyur Faqih
Gempa bumi (ilustrasi)
Gempa bumi (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MEXICO CITY -- Jembatan di bagian Selatan Ibu Kota Meksiko dikabarkan runtuh akibat gempa. Sebelumnya gempa berkekuatan 6,4 Skala Richter melanda Meksiko, Kamis (8/5), pukul 12.01 siang waktu setempat.

Kerusakan di Mexico City, kota megapolitan dengan 20 juta penghuni dikabarkan tak terlalu parah. Hanya kepanikan saja melanda warga kota yang  membuat mereka berhamburan ke jalan-jalan raya.

Termasuk di antara orang-orang yang panik adalah para turis yang sedang melewatkan liburan. Sementara jembatan yang runtuh dikabarkan terdapat di Tecpan de Galeana, dekat dengan pusat gempa di negara bagian Guerrero.

Lembaga Survei Geologi AS melaporkan, pusat gempa berada di barat negara bagian Guerrero, Mexico. Jaraknya sekitar 6,2 mil pada kedalaman bumi. Lembaga Seismologi Meksiko menjelaskan, terdapat dua kali gempa susulan dengan kekuatan lebih kecil. Yakni 5,1 dan 4,9 Skala Richter. 

Mexico City merupakan daerah sensitif gempa karena kontur tanahnya yang gembur. Pada 1985, ribuan orang tewas di kota tersebut akibat gempa berkekuatan 8,2 skala Richter yang terjadi di Samudera Pasifik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement