REPUBLIKA.CO.ID, JEDDAH -- Untuk pertama kalinya di Arab Saudi, sekolah-sekolah negeri kini mulai memperkenalkan mata pelajaran olahraga bagi siswinya, demikian dilansir Arab News, Senin (19/5).
Seperti dilaporkan surat kabar Al-Hayat Arabic, Ahad pekan lalu, pelajar perempuan di Amal Institute di Jeddah berkompetisi dalam turnamen voli pekan lalu. Kompetisi tersebut digelar di fasilitas olahraga terbaru yang dibangun pihak sekolah. Di fasilitas tersebut, murid bisa bermain basket, tenis dan hoki.
Pada April, Dewan Syura melonggarkan aturan mengenai olahraga di sekolah. Dewan merujuk pada aturan yang ditetapkan mufti sebelumnya Sheikh Abdul Aziz biin Baz yang membolehkan perempuan berolahraga dengan aturan yang ditentukan hukum Islam.
Pada 2012, Komite Olimpiade Internasional mengizinkan dua perempuan Saudi, seorang pemain judo dan pelari jarak menengah, mengikuti perlombaan dengan mengenakan pakaian olahraga yang menutupi seluruh badan dan kepala.