Jumat 20 Jun 2014 11:28 WIB

Populasi Kota Beijing Nyaris Sama dengan Populasi Australia

Rep: c85 / Red: Esthi Maharani
Xi Jinping
Foto: Reuters
Xi Jinping

REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING -- Populasi Kota Beijing capai rekor baru, 21 juta jiwa. Nyaris 500 ribu lebih banyak dibanding hasil perhitungan tahun lalu. Ironisnya, bahkan Beijing sendiri bukan lah kota terpadat di Tiongkok.Jika kota terus tumbuh pada tingkat yang mengkhawatirkan ini, maka populasi Beijing akan melampaui seluruh kota lain di dunia.

Sebagai perbandingan, Australia hanya memiliki 1,5 juta penduduk lebih banyak dari ibu kota Tiongkok ini. Bahkan populasi Beijing tidak jauh beda dengan total jumlah penduduk Korea Utara, Rumania, Suriah, Ghana, atau Sri Lanka. Negara-negara tersebut rata-rata memiliki jumlah penduduk tak lebih dari 25 juta jiwa.

Presiden Tiongkok Xi Jinping mengakui membengkaknya penduduk di daerah perkotaan di negara itu. Karena lebih dari 50 persen penduduk Tiongkok tinggal di daerah perkotaan, AFP melaporkan Xi percaya pemerintah harus benar-benar mengontrol jumlah penduduk di kota-kota besar.

Solusinya? Meluncurkan sebuah sistem perizinan perumahan, meskipun masih belum jelas bagaimana hal ini akan membantu mengatasi pertumbuhan penduduk.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement