REPUBLIKA.CO.ID, KAIRO -- Sebuah bom dilaporkan meledak di satu kereta api di kota Mediterania, Alexandria, Mesir, Kamis (3/6).
Kantor berita AFP, mengutip keterangan pejabat keamanan setempat, mengabarkan lima orang cedera setelah bom yang disembunyikan di satu tas di dekat kursi penumpang meledak di dalam kompartemen kereta api.
Sebelumnya, satu ledakan juga terjadi Rabu malam di dalam mobil dekat rumah sakit militer Kairo, kata Kementerian Dalam Negeri Mesir. Ledakan terjadi beberapa jam sebelum hari peringatan digulingkannya presiden terguling Mohamed Moursi oleh Militer pada 3 Juli.
Polisi menangkap salah satu dari dua orang yang berada di dalam mobil itu, sedangkan yang kedua berhasil melarikan diri, kata juru bicara kementerian dalam negeri, Hani Abdel Latif, kepada AFP. Dia menambahkan bahwa penyebab ledakan itu masih belum diketahui dan tidak ada korban.