REPUBLIKA.CO.ID, SEPANG-- Setelah pesawat Malaysian Airlines dinyatakan jatuh di Ukraina, pemerintah Malaysia pun berjanji mencari tahu penyebab jatuhnya pesawat MAS dengan penerbangan MH17. Meskipun begitu, otoritas Ukraina meyakini pesawat komersial tersebut telah ditembak jatuh.
Dilansir dari Bernama, Perdana Menteri Datuk Seri Najib Tun Razak mengatakan jika pesawat tersebut benar-benar ditembak jatuh, maka Malaysia akan mendesak agar pelakunya diadili.
Lanjutnya, Najib mengatakan rute penerbangan pesawat tersebut dinyatakan aman oleh Kelompok Penerbangan Sipil Internasional. Sementara itu, Kelompok Penerbangan Sipil Internasional menyatakan wilayah udara yang dilintasi pesawat tersebut tidaklah dibatasi.
Ia mengatakan MAS telah membenarkan bahwa pesawatnya telah membawa 280 penumpang dan 15 kru pesawat. Mereka juga tidak membuat panggilan bahaya.
"Berdasarkan informasi yang diberikan oleh Pengendali Lalu Lintas Udara Kiev, lokasi rambu darurat pesawat berada di 48 derajat, 7 menit dan 23 detik Utara, dan 38 derajat 31 menit dan 33 detik Timur," katanya.