Jumat 18 Jul 2014 05:35 WIB

Ini Identitas Korban Tewas Malaysia Airlines MH17

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Bilal Ramadhan
The site of a Malaysia Airlines Boeing 777 plane crash is seen in the settlement of Grabovo in the Donetsk region, July 17, 2014.
Foto: Reuters/Maxim Zmeyev
The site of a Malaysia Airlines Boeing 777 plane crash is seen in the settlement of Grabovo in the Donetsk region, July 17, 2014.

REPUBLIKA.CO.ID, KIEV-- Wakil Presiden Malaysia Airlines untuk Eropa, Huib Gorter memaparkan rincian korban dari kecelakaan pesawat Malaysia Airlines MH-17 yang jatuh ditimur Ukraina, perbatasan Rusia. Adapun total korban yang meninggal dunia adalah 295 orang, dengan rincian 280 penumpang dan 15 kru pesawat.

"Seluruh kru penumpang (15 orang) adalah warga negara Malaysia," ujar Gorter, dilansir dari CNN, Jumat (18/7).

Dari total 280 penumpang, pihak maskapai baru berhasil mengidentifikas 229 penumpang, terdiri dari:

- Belanda (154 orang)

- Australia (27 orang)

- Malaysia (23 orang)

- Indonesia (11 orang)

- Inggris (6 orang)

- Jerman (4 orang)

- Belgia (4 orang)

- Filipina (3 orang)

- Kanada (1 orang)

Pihak berwenang, kata Gorter, masih terus mencoba mengidentifikasi kewarganegaraan penumpang lain. Malaysia Airlines Boeing 777 jatuh diduga ditembak di dekat Kota Torez, wilayah Donetsk. Pesawat sedang dalam perjalanan dari Amsterdam menuju Kuala Lumpur.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement