Rabu 23 Jul 2014 16:13 WIB

Maskapai Internasional Hentikan Penerbangan ke Israel

Rep: Niken Paramita Wulandari/ Red: Citra Listya Rini
KLM
Foto: flickr.com
KLM

REPUBLIKA.CO.ID, YERUSALEM -- Beberapa maskapai internasional menghentikan penerbangan ke Israel tanpa batas yang ditentukan terhitung Rabu (23/7). Upaya ini dilakukan menyusul kekhawatiran akan tingkat keamanan di wilayah tersebut. 

Dilansir dari Indian Express (23/7), Delta adalah maskapai pertama yang menghentikan penerbangan dari dan ke Israel. Sebelumnya Delta juga sempat mengalihkan penerbangan yang membawa 273 menuju Ben Gurioun ke Paris setelah roket di Jalur Gaza mendarat di dekat bandara terbesar Israel ini. 

Penghentian penerbangan diikuti oleh Amerika Federal Aviation Administration (FAA) yang menghentikan semua penerbangan AS dari dan ke Israel. Hal yang sama dilakukan Air France dan maskapai Belanda, KLM. 

Keputusan ini tentu membawa pukulan berat bagi industri pariwisata Israel, salah satu sektor yang terkena dampak terburuk. Di hari ke-16 agresi militer Israel dan Palestina sudah menewaskan 640 warga Palestina dan 31 warga Israel.

Militer Israel mengatakn lebih 187 titik menjadi target dalam semalam. Kebanyakan target berada di Shaja’ia, lingkungan sebelah timur Kota Gaza dan dekat perbatasan Israel. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement