REPUBLIKA.CO.ID, KIEV -- Seorang tentara Rusia dianggap sembrono karena mengambil foto selfie dirinya saat berada di kamp. Alexander Sotkin memposting dua foto dirinya ke Instagram dari wilayah Ukraina. Foto pertama diunggah pada 30 Juni dan foto kedua diunggah pada 5 Juli.
BuzzFeed adalah media yang pertama kali memberitakan hal ini. Meskipun telah menjadi rahasia umum bahwa tentara Rusia membantu gerakan separatis Ukraina melawan pemerintah, militer Rusia menyangkal bahwa pasukannya melewati daerah perbatasan.
Juru bicara kedutaan besar mengatakan pemerintah tidak membuat keputusan atau kesimpulan apapun menanggapi postingan di sosial media itu. Namun sang juru bicara menegaskan bahwa foto dan lokasi selfie pada artikel Life News Rusia adalah palsu.
Di Facebook, Sotkin mendeskripsikan dirinya sebagai instruktur di departemen komunikasi radio. Ia juga aktif di media sosial saat ditugaskan selama beberapa bulan. Instagramnya dipenuhi foto-fotonya saat sedang menyantap melon bersama tentara-tentara yang menggunakan masker.
‘Duduk-duduk, bekerja di medan perang, mendengarkan musik, sungguh hari Minggu yang menyenangkan’, demikian tulis Sotkin pada foto selfinya.
Sotkin mungkin tidak menyadari bahwa fitur ‘Photo Map’ lupa ia matikan saat sedang mengambil foto. Lokasi yang muncul pada Instagram menunjukkan bahwa Sotkin ada di perbatasan Rusia-Ukraina sejak 23 Jumi.
Dia memposting 34 foto, 32 foto diambil di area Rusia dan dua lainnya di wilayah Ukraina. Foto-foto Sotkin di area Ukraina diambil beberapa mil dari perbatasan kedua negara.