Sabtu 02 Aug 2014 21:06 WIB

Myanmar Tunjuk Jubir Presiden Jadi Menteri Informasi

Bendera Myanmar
Foto: wikipedia
Bendera Myanmar

REPUBLIKA.CO.ID, YANGON -- Pemerintah Myanmar, Jumat waktu setempat, menunjuk juru bicara kepresidenan U Ye Htut sebagai menteri informasi baru dengan persetujuan parlemen. Demikian menurut sumber-sumber parlemen.

Penunjukan itu terjadi beberapa hari setelah mantan Menteri Penerangan U Aung Kyi mengumumkan pengunduran diri dari jabatannya pada 29 Juli.

''Ada perubahan yang signifikan dan perkembangan positif dalam reformasi media Myanmar sejak pemerintah sipil yang baru telah memberikan lampu hijau untuk industri media swasta,'' kata para pengamat.

Di sisi lain, banyak tantangan media terkait mengenai umpan balik kepada pemerintah. U Ye Htut, yang juga mantan wakil menteri informasi, menjadi juru bicara kepresidenan pada Januari 2013.

Sementara itu, Dr. Than Aung ditugaskan sebagai menteri kesehatan baru untuk menggantikan Dr Pe Thet Khin yang juga mengundurkan diri dari jabatannya awal pekan ini.

sumber : Antara/Xinhua-OANA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement