Sabtu 09 Aug 2014 20:40 WIB

Wartawati Kurdi Tewas Ditembak Gerilyawan ISIS

Gerilyawan ISIS (ilustrasi)
Foto: EPA/Mohammed Jalil
Gerilyawan ISIS (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, KIRKUK -- Deniz Firat, seorang wartawati yang bekerja untuk kantor berita Kurdi, terbunuh pada Jumat ketika kelompok gerilyawan menyerang sebuah tempat di Irak. Demikian diumumkan di laman medianya.

Deniz Firat tertembak langsung pada jantungnya dalam serangan oleh kelompok Negara Islam (IS) di kota Makhmur, tempat tinggal keluarga dari Partai Pekerja Kurdistan (PKK), Kurdi-Turki.

Makhmur, sekitar 280Km di utara Baghdad, adalah salah satu kawasan yang diserang oleh kelompok IS dalam beberapa hari ini.

Menurut pernyataan pihak Kurdi, wilayah tersebut juga menjadi sasaran pertama serangan udara oleh Amerika Serikat yang dilakukan pada Jumat. Upaya melawan kelompok fanatik Suni di Irak Utara.

Petugas keamanan PKK mengatakan kepada AFP bahwa wartawati itu meninggal sekitar pukul 05.00 sore waktu setempat di tengah konflik antara gerilyawan dan PKK.

 

sumber : Antara/AFP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement