Senin 11 Aug 2014 10:40 WIB

Eks Menteri Perang Israel: Hamas Menangkan Peperangan

Anggota Brigade al-Qassam, sayap militer Hamas.
Foto: AP Photo
Anggota Brigade al-Qassam, sayap militer Hamas.

REPUBLIKA.CO.ID, RAMALLAH -- Mantan menteri perang Israel, Shaol Mofaz, dalam keterangannya yang dirilis media zionis mengakui kegagalan agresi “Tebing Cadas” dan kesuksesan perlawanan mendorong Israel kepada pertempuran besar. Mofaz mengatakan perang membuktikan bahwa Hamas berhasil mencapai tujuannya.

Menurutnya, tujuan dari perang “Tebing Cadas” tidak tercapai. ''Sementara, Hamas berhasil mencapai tujuannya dengan menyeret kami kepada pertempuran,'' kata Mofaz seperti dikutip media Israel yang dilaporkan PIP.

Mofaz menyebutkan zionis merasakan kehilangan rasa aman yang makin mengkhawatirkan. Realitas saat ini menegaskan bahwa warga kehilangan kepercayaannya dan ini harus segera dikembalikan.

Operasi 'Tebing Cadas' yang seharusnya mengembalikan kepercayaan rakyat dan keamanan bagi warga zionis, namun yang terjadi justru sebaliknya. Warga Israel kehilangan kepercayaan dan rasa aman yang mengkhawatirkan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement