Selasa 12 Aug 2014 20:48 WIB

Iran Ucapkan Selamat Atas Terpilihnya Erdogan

Rep: c73/ Red: Fernan Rahadi
Perdana Menteri Turki Recep Tayyip Erdogan
Foto: AP Photo
Perdana Menteri Turki Recep Tayyip Erdogan

REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN -- Iran mengucapkan selamat kepada pemerintah dan bangsa Turki atas kemenangan Perdana Menteri Recep Tayyip Erdogan dalam pemilu presiden yang baru.

Dilansir dari Press TV Selasa (12/8), juru bicara Kementerian Luar Negeri Iran, Marzieh Afkham memuji pemilu presiden yang diadakan pertama kali secara langsung itu yang ia sebut sukses. Ia juga mengucapkan selamat atas terpilihnya Erdogan yang memenangi suara mayoritas.

Afkham selanjutnya menyatakan harapan, bahwa Teheran dan Ankara akan memperluas hubungan persahabatan lebih lanjut di bidang bilateral, regional dan internasional, selama masa jabatan baru Erdogan.

Ia menambahkan, kerja sama di antara negara-negara Timur Tengah yang efektif, terutama Iran dan Turki, akan mendukung upaya bersama dalam menghadapi tantangan yang ada.

Dalam percakapan telepon dengan Erdogan pada Senin (11/8), Presiden Iran Hassan Rouhani juga melayangkan ucapan selamat kepada mantan perdana menteri yang kalah dalam pemilu tersebut.

Erdogan yang merupakan calon dari Partai Pembangunan dan Keadilan, berhasil meraih hampir 52 persen suara dalam putaran pertama pemilu presiden Turki pada Ahad (10/8). Sementara saingan utamanya, Ekmeleddin Ihsanoglu, meraih lebih dari 38 persen suara.

Dalam pidato kemenangannya pada Ahad, Erdogan berjanji akan membawa Turki pada era baru selama masa jabatan lima tahun mendatang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement